Terbaru

Antisipasi Macet, Tips Agar Tak Telat ke Bandara Saat Demo 4 November

Demo 4 November 2016 yang berlangsung di tengah kota Jakarta | PT. Kontak Perkasa Futures Pusat

PT. Kontak Perkasa Futures Pusat


9. Simpan barang logam

Antrean pemeriksaan termasuk yang panjang dan lama. Oleh karena itu, pastikan handphone dan barang elektronik tersimpan di tas, sehingga Anda tak perlu repot bolak-balik ketika mesin scanner berbunyi.

Juga, simpan ikat pinggang, cincin, hingga jam tangan dalam tas. Kenakan barang-barang yang mudah memicu bunyi mesin scanner tersebut, ketika Anda sudah berada di boarding room. Perhatikan juga sepatu yang Anda gunakan karena sering pula memicu bunyi alarm.

Pertimbangkan keamanan di Bandara Soekarno Hatta yang diperketat hari ini. Oleh karena itu, pastikan sedetail mungkin setiap barang yang Anda bawa tidak memperlambat gerak Anda.

7. Menuju bandara

Anda bisa menggunakan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Namun, jika Anda memilih kendaraan pribadi, pertimbangkan waktu yang akan Anda habiskan untuk mencari parkir jika Anda berniat menginapkan mobil Anda.

Cari rute terbaik untuk menuju bandara. Jika Anda berpikir untuk mencari jalur alternatif, pastikan Anda memang mengenal baik jalur tersebut. Beberapa aplikasi mobile bisa membantu Anda untuk mencari tahu jalur terbaik menuju bandara.

Berangkat lebih cepat daripada waktu biasanya Anda ke bandara. Jika biasanya Anda perlu waktu dua jam ke bandara dari rumah, maka alokasikan waktu tambahan satu jam.

8. Alokasikan waktu tiba hingga boarding

Pastikan Anda tiba minimal 1-2 jam sebelum waktu boarding. Namun alokasikan waktu satu jam lagi sebelum batas waktu akhir check-in. Sebab, akan ada antrean panjang saat pemeriksaan bagasi, atrean check-in, maupun antrean mengurus bagasi.

5. Gate keberangkatan

Jika Anda menggunakan fasilitas self check-in, biasanya gate keberangkatan tidak dicantumkan. Oleh karena itu, pastikan saat menuju boarding room, Anda tanyakan terlebih dahulu di mana gate keberangkatan untuk pesawat Anda.

6. Siapkan dokumen dan hafalkan nomor pesawat

Hafalkan nomor pesawat Anda agar memudahkan Anda mencari informasi keberangkatan saat tiba di bandara. Satu hal sepele yang terkadang terlupakan adalah siapkan segala dokumen sebelum berangkat ke bandara. Mulai dari identitas diri, paspor (jika Anda bepergian ke luar negeri), sampai print out boarding pass.

2. Tanpa bagasi

Usahakan membawa barang bawaan sedikit mungkin. Ada baiknya, tidak membawa barang bawaan yang harus masuk ke bagasi.

Perlu diperhatikan umumnya tiap penumpang hanya boleh membawa dua tas dengan ukuran tertentu untuk masuk ke kabin. Biasanya koper kecil dan tas jinjing kecil. Dengan begini, Anda tak perlu antre untuk memasukan barang ke bagasi.

3. Unduh aplikasi mobile PT Angkasa Pura II

Dengan aplikasi ini, penumpang bisa mengetahui jadwal penerbangan dalam status real time. Selain itu, ada informasi toko dan restoran hingga transportasi menuju bandara. Dalam aplikasi juga dicantumkan informasi lalu lintas.

4. Terminal keberangkatan

Hal ini sepele namun kerap membuat waktu Anda berlama-lama di bandara terutama Bandara Soekarno Hatta ketika mencari terminal keberangkatan. Apalagi sejak dibukanya Terminal 3 New, ada perubahan terminal keberangkatan dari berbagai maskapai.

1. Lakukan mobile check-in

Beberapa maskapai nasional sudah menyediakan fasilitas self check-in via mobile maupun dekstop. Dengan fasilitas ini, Anda bisa menghemat waktu untuk proses check-in di bandara. Hal ini terutama jika rute yang dipilih adalah rute domestik.

Demo 4 November 2016 yang berlangsung di tengah kota Jakarta diprediksi bisa membuat macet jalanan. Jika Anda hendak ke Bandara Soekarno Hatta atau Bandara Halim Perdanakusuma hari ini, ada baiknya mengikuti beberapa tips berikut ini.


Keamanan Bandara Diperketat, Belum Ada Lonjakan Penumpang | PT. Kontak Perkasa Futures Pusat

PT. Kontak Perkasa Futures Pusat


Mengenai peningkatan jumlah penumpang, terutama wisatawan mancanegara, yang keluar atau masuk Jakarta selama aksi demonstrasi berlangsung, pihak maskapai penerbangan AirAsia Indonesia menyatakan tidak terjadi lonjakan penumpang yang signifikan.

“Secara rata-rata tingkat keterisian penumpang kami sejauh ini masih pada kisaran 80 hingga 85 persen. Tidak terjadi lonjakan penumpang yang signifikan baik pada rute penerbangan internasional maupun domestik hingga saat ini,” kata juru bicara AirAsia Indonesia, Baskoro Adiwiyono, saat dihubungi CNNIndonesia.com pada Jumat (4/11).

Sebelumnya, AirAsia Indonesia mengimbau kepada penumpangnya untuk datang lebih awal ke bandara Soekarno-Hatta demi menghindari kemacetan akibat aksi demonstrasi.

Hal senada juga diimbau oleh maskapai penerbangan Sriwijaya Air, melalui cuitan di Twitter.

“Demi kenyamanan penerbangan Anda, mohon agar tiba lebih awal di Bandara Soekarno-Hatta. Terima Kasih,” 

Selama aksi demonstrasi berlangsung, akses keluar masuk Jakarta tentu saja diperketat. Salah satunya ialah di bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Dikutip dari keterangan resmi PT. Angkasa Pura II pada Kamis (3/11), bandara yang melayani penerbangan dalam dan luar negeri itu memperketat keamanan dengan menambah personel dari Polri dan TNI.

“Sebanyak 400 lebih aparat disiagakan di area Bandara Soekarno Hatta,” General Manager Bandara Soekarno-Hatta, Suriawan Wakan.

“Selama status siaga ini sekitar 350 personil disiapkan terkait dengan aksi 4 November, kami juga mendapat tambahan 100 personil Brimob,” lanjutnya.

Aksi demonstrasi yang dilatarbelakangi oleh tuntutan penegakan hukum, terkait kasus dugaan penistaan agama yang dituduhkan kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, direncanakan berlangsung pada Jumat (4/11) siang.

Sejumlah organisasi masyarakat keagamaan akan melakukan long march dari Masjid Istiqlal ke Istana Negara setelah melaksanakan shalat Jumat. 

Ada Demo, Ini Imbauan Untuk Penumpang AirAsia | PT. Kontak Perkasa Futures Pusat


PT. Kontak Perkasa Futures Pusat

Penumpang juga dianjurkan untuk melakukan self-check-in melalui airasia.com, aplikasi mobile atau pada kios check-in, serta mencetak boarding pass terlebih dahulu sebelum tiba di bandara. Adapun layanan self-check-in sudah dapat digunakan 14 hari hingga 1 jam sebelum waktu keberangkatan untuk penerbangan AirAsia. Sementara itu, konter pendaftaran bagasi tutup 1 jam sebelum waktu keberangkatan untuk semua penerbangan AirAsia.

AirAsia pun mengimbau traveler untuk memantau perkembangan terkini dengan mengikuti Facebook dan Twitter AirAsia Indonesia, memeriksa jadwal perjalanan melalui fitur 'Mengatur Pembelian Saya' di airasia.com. Serta, memeriksa pemberitahuan email dan SMS sebelum berangkat menuju ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Demo 4 November 2016 yang berlangsung di pusat kota Jakarta diprediksi membuat macet jalanan. Tentu bakal berdampak, pada traveler yang mau ke bandara dan terbang untuk traveling ke berbagai destinasi. Agar perjalanan makin nyaman, AirAsia memberikan imbauan khusus bagi calon penumpangnya.

Dari rilis yang diterima detikTravel, Jumat (4/11/2016) AirAsia mengimbau kepada seluruh penumpang yang akan melakukan perjalanan dari Jakarta pada 4 November 2016 untuk tiba lebih awal di Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Penumpang disarankan untuk tiba di Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta minimal 2 jam sebelum waktu keberangkatan.

Diprediksi, demo hari ini akan membuat lalu lintas macet. Untuk itu, maskapai AirAsia memberikan imbauan kepada traveler yang mau terbang untuk traveling.





0 Response to "Antisipasi Macet, Tips Agar Tak Telat ke Bandara Saat Demo 4 November"