Terbaru

Addie MS Siap Bawakan Lagu The Beatles dengan Rasa Orkestra

Addie MS akan memberikan persembahan yang menarik | PT. Kontak Perkasa Futures

PT. Kontak Perkasa Futures


Konser ini juga bakal diramaikan oleh para penyanyi seperti Once Mekel, Sandhy Sondoro, Aqi Singgih (vokalis Alexa), Angel Pieters, Oddie Agam dan grup band G-Pluck. Menurut Addie, konser ini merupakan impiannya dan para musisi yang menjadi penggemar The Beatles.

"Kita sudah rencanakan ini sejak lima tahun lalu tapi enggak jadi-jadi karena biaya yang luar biasa. Twilite Orchestra ini sudah 25 tahun jadi saya pikir harus terlaksana obsesiku ini, harus terwujud," tutur Addie MS.

Namun, ketika karya-karya mereka akan diramu menjadi sebuah gelaran simfoni orkestra tentu layak untuk dilihat. Ini juga merupakan sebuah pembuktian dari seorang Addie MS sebagai musisi papan atas yang dimiliki tanah air.

"Bicara The Beatles itu walaupun katanya pop, tapi popnya The Beatles itu luar biasa, amat detil, pendek tapi padat, dan detilnya itu seringkali kalau kita abaikan bunyinya tertentu atau isian tertentu bisa berubah satu komposisi. Padahal itu pop," kata Addie MS di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2016).

Ada beberapa pendekatan yang akan dilakukan oleh Addie MS nantinya. "Makanya di sini saya sebisa mungkin jaga otentisitasnya. Ada yang kita giring ke jazz, tapi banyak kita pertahankan namun tetap ada simfoni," ujarnya.

Bertajuk Twilite Orchestra presents The Beatles, Addie MS akan memberikan persembahan yang menarik dalam rangka ulang tahun ke-25 orkestra yang dipimpinnya. Konser ini akan dihelat pada tanggal 19 November 2016 di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan.

Tentu saja semua orang yang menyukai musik, baik penggemar maupun bukan pasti sangat akrab dengan nama band asal kota Liverpool itu. Dan bicara karya, The Beatles telah menorehkan sebuah kualitas sepanjang masa.

The Beatles 'Konser' di Ulang Tahun Twilite Orchestra | PT. Kontak Perkasa Futures


PT. Kontak Perkasa Futures


Begitu banyak musisi yang terlibat di acara tersebut, seperti Once Mekel, Sandhy Sondoro, Angel Pieters, Aqi Alexa, Oddie Agam, dan G Pluck. Bahkan, Angel salah satu pengisi acara yang paling muda, mengatakan merasa terhormat bisa terlibat di acara konser Twilite Orchestra.

"Salah satu kehormatan, aku bisa diajak konser sama om Addie MS dan bisa menjadi bagian di konser ini," sambung Angel.

Mengenai tiket konser, pihak panitia menjual dari berbagai kategori mulai dari Bronze 500.00, Silver 1.000.000, Gold 1.500.000, dan Gold 2.000.000. Menariknya, konser ini akan dilakukan dua kali, yaitu pada pukul 16.00 dan 19.30 WIB. 

Nantinya, di konser Twilite Orchestra present The Beatles ini semua pengisi acara akan membawakan lagu-lagu milik band legendaris The Beatles. Suami dari penyanyi Memes itu mengatakan, menegaskan jika band tersebut memang sangat fenomenal.

"The Beatles semua orang tau. Anak saya, Tristan usianya 19 tahun juga tau. Waktu saya cerita, mau main karya The Beatles dia kaget. Saya tanya, 'Emang kamu tau The Beatles?', dia bilang, 'Tau lah'. Ya mudah-mudahan ini jadi lintas generasi," ujarnya.

Tak mudah bagi Addie MS, salah satu pendiri Twilite Orchestra untuk menggelar konser ini. Sejak lima tahun silam dirinya sudah merencanakan ingin membuat suatu pagelaran yang berbeda dengan sebelumnya.

Begitu banyak kendala yang dihadapi oleh ayah dari Kevin Aprilio itu untuk bisa mewujudkan konser ini. Salah satu masalah paling utama adalah dana, di mana Addie kesulitan mendapatkan sponsor.

"Sudah menginginkan konser ini 5 tahun lalu. Saya coba cari sponsor gagal lagi. Konser orchestra ini memang paling tinggi biayanya. Di atas panggung ada 60 orang sama aja kita bayar 12 band," ujar Adi MS saat ditemui di bilangan Lote Shoppinh Avenue Mall, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (9/11).

Memasuki usia 25 tahun, Twilite Orchestra menggelar sebuah konser bertajuk Twilite Orchestra present The Beatles di Ciputra Artpreneur Theater, Kuningan Jakarta Selatan pada tanggal 19 November 2016 mendatang.

Addie MS Tidak Ingin Lagu The Beatles Jadi Aneh | PT. Kontak Perkasa Futures


PT. Kontak Perkasa Futures



"The Beatles kayak musik klasik. Musiknya ditail, saya dan arranger tidak mau bikin aneh-aneh atau eksperimen berlebihan," kata Addie MS di  Jakarta,  Kamis  (10/11).

"Harus ada authensitas, jangan sampai asing lagu The Beatles yang dibawakan," sambungnya.

Soal aransemen tersebut, suami Memes ini mengaku tidak mengalami kesulitan berarti. Dia dan tim memutuskan untuk mengedepankan keaslian lagu The Beatles. Sehingga pendengar tetap menikmati ciri khas karya-karya John Lennon dan kawan-kawan.

"Tergantung aransemen, lagu rumit bisa sederhana, sederhana bisa rumit. Untuk konser ini relatif tidak sulit, tapi jangan berlebihan karena menjaga sari lagu itu," jelas Addie MS.

Musikus Addie MS bersama Twilite Orchestra akan menggelar konser spesial bertema The Beatles. Pertunjukan berjudul Twilite Orchestra presents The Beatles itu akan dilaksanakan di Ciputra Artpreneur Theater, Kuningan, Jakarta Selatan pada Sabtu, 19 November 2016.

Menurut Addie MS, puluhan lagu The Beatles bakal dibawakan lewat konsep orkestra dengan aransemen berbeda. Namun dia bersama Twilite Orchestra tidak bakal mengubah secara ekstrem karya band asal Inggris tersebut. 

Uniknya, ayah Kevin Aprilio ini tidak memilihkan lagu untuk para penyanyi di Twilite Orchestra presents The Beatles. Justru pengisi acara dibebaskan memilih lagu yang disukainya. Konser ini akan menampilkan musisi lain yakni Once Mekel, Sandhy Sondoro, Aqi Singgih, Angel Pieters, Oddie Agam, dan G-Pluck.

"Jadi rebutan siapa yang mau lagu ini atau itu," tuturnya.

Tiket konser Twilite Orchestra presents The Beatles dijual beberapa kategori. Kelas Bronze dijual Rp 500 ribu, Silver Rp 1 juta, Gold Rp 1,5 juta, dan Platinum Rp 2 juta. 




0 Response to "Addie MS Siap Bawakan Lagu The Beatles dengan Rasa Orkestra"